GAMBAR LAPORAN

...

Sabtu, 11 Apr 2020 04:01:10 WIB

Nomor Laporan : S2OW71B3
Status Laporan : Selesai
Jenis Laporan : PUBLIC
Tipe : Infrastruktur
Sektor : Covid-19
Lokasi : Tidak ada lokasi
Laporan : Yth.Ibu bupati Maaf bertanya Apakah didesa tidak ada dana untuk membeli desinfektan dan masker sehingga desa menyurati beberapa warga untuk dimintai bantuan/sumbangan? Kami bukannya tidak mau memeberi tetapi apakah memang tidak ada dana untuk hal demikian?? Menurut kami dengan adanya situasi mewabahnya virus corona semua berdampak baik kaya miskin dan lain sebagainya. Terimakasih

KOMENTAR


Admin Dinpermasdes

Kami ucapkan terima kasih atas atensinya dan pertanyaan Saudara apakah di desa tidak ada dana untuk membeli Disinfektan dan Masker. Perlu kami sampaikan bahwa di setiap desa itu setiap tahun membuat APBDes (Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa) yang dibuat pada akhir tahun. Di dalam APBDes ada lima kegiatan yaitu bidang Pemerintahan, Pembangunan, Kemasyarakatan, Pemberdayaan dan Penanggulangan Bencana. Untuk yang kaitannya dengan Covid 19 itu masuk kategori Penanggulangan Bencana namun untuk anggaran tergantung kepada masing-masing dan kami tidak tau anggarannya. DUMP


Selasa, 14 Apr 2020 02:10:54 WIB

Bani musthofa
Jika dana penanggulangan bencana masih berkaitan dengan covid 19 Apakah logika desa masih meminta ke beberapa warga terkait sumbangan??? Sedangkan dananya ada

Sabtu, 18 Apr 2020 03:24:37 WIB