Nomor Laporan | : | OSMICW71 |
Status Laporan | : | Selesai |
Jenis Laporan | : | PUBLIC |
Tipe | : | Infrastruktur |
Sektor | : | INFRASTRUKTUR |
Lokasi | : | Tidak ada lokasi |
Laporan | : | Saya dari dusun tungkeb RT 03 RW 01 desa Purbasari kecamatan karangjambu Purbalingga, pak saya sebagai warga negara Indonesia juga berhak untuk menikmati akses jalan yg gampang dan di aspal, begitupun dg warga lainnya, soalnya kontribusi kami sama dgn masyarakat di tempat lain selalu taat pajak dan lain2, kami pun seharusnya di perlakukan yg sama untuk infrastruktur di daerah kami tolong lah di tinjau, sudah 15 tahun lebih kami tidak merasakan Melawati jalan yg di aspal, bukannya kami tidak percaya dg aparatur desa maupun kabupaten, serasa mereka selalu tutup telinga dan selalu saling cuci tangan ketika kami mengadu, mudah2an di tahun ini segera ada perubahan untuk akses jalannya, trimakasih. (diteruskan dari https://laporgub.jatengprov.go.id/main/detail/47230.html#.Xi_c1mgzZnI ) |
Yang kami hormati Saudara Darusman,
Kami berterima kasih atas masukan terkait dengan jalan yang ada di dusun tungkeb RT 03 RW 01 desa Purbasari kecamatan karangjambu saat ini kondisinya rusak berat, Dinas Peekrjaan Umum dan Penataan Ruang akan melakukan survey lapangan, Selanjutnya akan mengusulkan anggarannya pada Perubahan APBD Tahun 2020, jika belum tuntas akan diusulkan juga pada APBD Tahun 2021.
Rabu, 29 Jan 2020 08:14:24 WIB