Nomor Laporan | : | KKSY5K4K |
Status Laporan | : | Selesai |
Jenis Laporan | : | PUBLIC |
Tipe | : | Infrastruktur |
Sektor | : | ADD / DD |
Lokasi | : | Tidak ada lokasi |
Laporan | : | Dengan hormat, mohon untuk di audit penggunaan dana desa di desa lamuk kec. kejobong purbalingga untuk bumdes pembangunan kolam renang anak. dari informasi yang kami dapatkan pembangunan telah menghabiskan dana 800 juta. tapi antara wujud fisik bangunan dengan jumlah biaya yang dikeluarkan tidak sebanding. dan menghasilkan bumdes yang tidak layak dan sepi peminat. kami telah melaporkan ke satgas dana desa 5 bulan yang lalu tapi belum ada tindak lanjut. atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih. (diteruskan dari https://www.lapor.go.id/laporan/detil/audit-penggunaan-dana-desa-lamuk ) |
1. Terimakasih atas informasi dan laporan dari salah satu warga desa Lamuk yang disampaikan melalui aplikasi maturbup.purbalinggakab.go.id. hal ini merupakan kepedulian masyarakat terhadap jalannya pemerintahan didesa Lamuk. terutama yang berkaitan dengan pengelolaan keuangan desa.
2. atas laporan adanya dugaan/indikasi penyelewengan pembangunan kolam renang anak Desa Lamuk akan kami tindak lanjuti dengan berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. yaitu Kecamatan dan pemerintah desa setempat.
3. Inspektorat akan mempertimbangkan untuk menjadwalkan pemeriksaan atas pengelolaan keuangan pada pemerintah desa lamuk Tahun Anggran 2019 pada tahun 2020.
Rabu, 18 Des 2019 08:01:56 WIB