GAMBAR LAPORAN

...

Senin, 23 Okt 2023 11:55

Telepon / Email : nilaw*****@gmail.com
Jenis : Pelayanan Rumah Sakit
Lokasi : Tidak ada lokasi
Laporan : Selamat siang Bu Bupati, Perkenalkan saya Nila, salah satu penerima layanan di UPTD Puskesmas Kaligondang. Pada Senin, 23 Oktober 2023, saya ke Puskesmas Kaligondang utk mengurus berkas persyaratan menikah yaitu surat keterangan kehamilan. Dari awal saya melakukan pendaftaran, petugas pendaftaran kurang ramah dan ketus saat ditanya terkait alur pendaftaran. setelah melakukan pendaftaran, saya diarahkan ke ruang pemeriksaan KIA dan diarahkan utk melakukan pemeriksaan urin di laborat. Petugas laborat dan pemeriksa di KIA juga ketus tidak ramah, mereka menanyakan kapan hari pertama saya mens, saya jawab menggunakan estimasi waktu antara akhir bulan - awal bulan (tanggal 28 september) mereka jawab "masa ga hafal tanggal mens nya", padahal saya sudah jelaskan tidak terlalu ingat karena mens saya tidak teratur tiap bulan, saya juga terkena kista, kadang maju kadang mundur waktu mens nya sehingga saya berikan waktu estimasi tetapi malah dijawab spt itu " ya memang ga terartur kalau mens, mens itu kadang maju kadang mundur" dengan nada tidak mengeenakan. Apakah petugas layanan publik seperti ini sifatnya? Bagaimana caranya agar bisa memberikan pelayanan yg prima? Diantara petugas layanan, yang paling baik hanya ibu pemberi obat (bagian apoteker), memberikan obat dengan baik, di cek nama agar tidak salah. Bukankah salah satu maladministrasi adalah sikap layanan yang tak patut atau tak ramah? Padahal sejatinya pelayanan publik tak hanya berisi sarana dan prasarana yang memadai, maklumat pelayanan, visi dan misi atau hanya SOP pelayanan publik. Tapi yang paling basic yaitu kompetensi SDM yang termanifestasi dalam sikap layanan. Bahkan dalam UU No 25 Tahun 2009 Tentang Pelayanan Publik sudah menegaskan unsur sikap layanan menjadi salah satu substansi yang harus diperhatikan serius oleh penyelenggara pelayanan publik Semoga dari laporan di atas ada pembelajaran berharga untuk penyelenggara layanan publik di UPTD Puskemas Kaligondang agar melayani dengan hati, ramah dalam bersikap, dan profesional dalam bekerja, bisa dengan diberikan teguran utk petugas tsb dan memberikan bimtek pelayanan. Saya mohon bantuannya bu Bupati. Saya melaporkan ke Bu Bupati karena saya percaya dengan Bu Bupati

KOMENTAR


Admin Dinkes

Yth. Sdri Nila,

Terimakasih atas laporan yang diberikan. kami sudah melakukan klarifikasi atas laporan tersebut ke Puskesmas Kaligondang. 

Informasi yang kami dapatkan, kedatangan Saudari ke Puskesmas Kaligondang adalah untuk mendapatkan kelengkapan berkas persyaratan nikah. Sesuai ketentuan, surat keterangan pemeriksaan kesehatan sebagai persyaratan nikah harus meliputi pemeriksaan urine, cek Hb, dan pemeriksaan triple eliminasi (HIV, sipilis dan Hepatitis B). Selain itu, juga perlukan informasi tentang Hari Pertama Haid Terkahir (HPHT). Prosedur tersebut telah dilakukan oleh Petugas Puskesmas Kaligondang, dan pelayanan dilakukan secara tuntas.

Namun dalam proses pelayanan tersebut, ada beberapa hal yang memang dilakukan petugas puskesmas kaligondang yang mungkin membuat Saudari merasa kurang nyaman. Antara lain saat petugas menanyakan hasil pemeriksaan kesehatan dan HPHT, dimana pada saat itu petugas merasa data-data yang disampaikan kurang jelas. Data-data tersebut sangat penting untuk diketahui oleh petugas sebagai syarat untuk menerbitkan surat keterangan hasil pemeriksaan kesehatan. Diakui bahwa petugas kurang sabar dan ramah dalam pelayanan tersebut, namun hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kehati-hatian petugas dalam memperoleh data anamnesa dan pemeriksaan kesehatan.

Atas ketidaknyamanan tersebut, kami menyampaikan permohonan maaf yang setulus-tulusnya, dan kami bertekad untuk meningkatkan kualitas pelayanan salah satunya dengan menekankan aspek kesabaran dan keramahan petugas dalam pelayanan kesehatan di Puskesmas.

Terimakasih.     


26 Okt 2023 21:40