GAMBAR LAPORAN

...

Minggu, 14 Apr 2019 17:48

Telepon / Email : fahza.s*******@gmail.com
Jenis : SEKTOR LAIN
Lokasi : Tidak ada lokasi
Laporan : Maaf bu Bupati yg terhormat,sy dr pengrajin batik ingin menyampaikan aspirasi demi kemajuan industi batik di Purbalingga. Kami mendengar akan adanya perubahan peraturan pakaian kerja harian untuk ASN 'di mana hari slasa akan menggunakan pakaian lurik. Kami kurang setuju,karena lurik habya akan mengangkat UMKM luar daerah karena di purbalingga tidak ada pengrajin lurik.Itu akan sanagat bertentangan denagn program Bela Beli Purbalingga. Kami mengusulkan supaya hari Slasa di gunakan untuk pakaian Batik dengan motif khusus yang di usung atau di gagas oleh ibu sendiri sehingga menjadi batik khas yg di tentukan untuk di pakai khusus pada hari slasa. Kemudian pakaian hitam -putih yang di pakai pada hari rabu saya mohon untuk di ganti Batik,karena di wilayah jawa tengah pak gubernur dengan tegas telahmeminta kepada Kemendagri bahwa di jawa tengah tidak ada sragam hitam-putih dan itu telah di izinkan oleh pak Kemndagri. Kemudian hari kamis sy harap tetap memakain pakaian batik Lawa. Hari jumat dan sabtu saya jg usulkan tetap memakai batik. Insya alloh jika itu benar di terapkan apa lagi sampai pihak swasta juga di libatkan maka industri batik purbalingga akan sangat bekembang. Saya sangat berharap ibu Bupati mendengar suara kami yang di bawah.kami sangat berterimakasih kepada ibu Bupati atas kebaikanya kepada kami selama ini

KOMENTAR


Admin Bagian Humas

Baik, terima kasih atas masukannya.

Sebagai informasi, hari selasa di Purbalingga, ASN yang biasanya menggunakan pakaian keki, akan diganti batik lurik menyesuaikan kebijakan Provinsi Jateng. 

Untuk Raabu hitam putih sesuai ketentuan pemerintah pusat dan hampir semua kabupaten sudah mengimplementasikan. 

Untuk kamis dan jumat, ASN mengenakan batik khas Purbalingga. Dimana untuk batik khas, bisa motif goa lawa atau wayang suket.

Intinya Pemkab Purbalingga menyesuaikan kebijakan pusat & provinsi. 

Dan dalam rangka pengembangan industri batik purbalingga, Pemakan Purbalingga menerapkan kamis dan jumat untuk pemakaian batik khas Purbalingga.

Demikian, semoga jawaban ini cukup memuaskan. Selamat dan sukses untuk para pengrajin batik Purbalingga!


28 Jun 2019 22:57